Quantcast
Channel: Kakek
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1275

Ahli Pernafasan China Klaim Bulan Juni Penyebaran Virus Corona Berakhir

$
0
0

Konfrontasi - Ahli pernapasan China Zhong Nansham hari ini mengatakan dalam jumpa pers, pandemi corona di seluruh dunia bisa berakhir Juni nanti jika negara yang paling parah terdampak wabah ini mengambil cukup tindakan.

Zhong yang merupakan direktur Pusat Penelitian Klinik Penyakit Pernapasan Nasional sebetulnya sudah mengatakan hal yang sama Maret lalu dan dia masih bertahan dengan pendapatnya.

"Jika sejumlah negara tidak cukup perhatian akan berbahayanya pandemi ini dan tidak mengambil tindakan tegas maka wabah ini bisa lebih lama," kata Zhong dalam jumpa pers yang diadakan pemerintah Provinsi Guangdong, seperti dilansir laman CNN, Kamis (12/3/2020).

"Normalnya, di musim panas ketika suhu relatif tinggi maka virus relatif kurang aktif."

Zhong dikenal ketika bertugas memerangi wabah SARS dan di sebelumnya memprediksi wabah corona di China akan mencapai puncaknya pada pertengahan hingga akhir Februari dan mulai bisa dikendalikan pada akhir April.

Pandemi

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) hari ini resmi menyatakan Virus Corona atau Covid-19 sebagai pandemi. Hal itu berdasarkan adanya lebih dari 118 ribu kasus penularan di lebih dari 110 negara.

Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatakan, keputusan wabah virus corona sebagai pandemi tidak mengubah tindakan global dalam penanganannya. WHO mencemaskan penyebaran dan level kerusakan yang diakibatkan virus corona.

Selain itu, kurangnya langkah dan tindakan yang diambil dalam memerangi virus corona juga masih mengkhawatirkan. Ghebreyesus memprediksi akan ada peningkatan kasus dan kematian dalam beberapa pekan ke depan.

"Covid-19 dapat dicirikan sebagai pandemi. Kami telah membunyikan bel alarm dengan keras dan jelas," tegasnya seperti dilansir Time.

"Ini bukan hanya krisis kesehatan masyarakat, ini adalah krisis yang akan menyentuh setiap sektor," tambah Ghebreyesus. (mrdk/mg)

Category: 

Viewing all articles
Browse latest Browse all 1275